Mitsubishi Akui `Mainkan` Hasil Uji Efisiensi BBM

,

Baca Juga :

Tokyo - Kabar mengejutkan datang dari Jepang. Mitsubishi dikabarkan melakukan pelanggaran pengujian efisiensi bahan bakar pada empat produk mobil mininya.
.
Dilansir Nikkei, Rabu (20/4/2016), keempat produk yang dimaksud adalah eK Wagon, dan eK Space serta Dayz dan Dayz Roox yang diproduksi untuk Nissan Motor Co.
  .
Disebutkan, konsumsi BBM eK Wagon yang menggendong mesin 657 cc mencapai 1:30 (1 liter untuk 30 km). Sementara Nissan yang melakukan pengujian mendapati mobil yang diproduksi pabrikan berlambang tiga berlian itu justru lebih boros 7 persen.
.
Curang
.
Terkait permasalahan ini, President & Chief Operating Officer Mitsubishi Motors Corporation Tetsuro Aikawa mengakui apa yang dilakukan perusahaannya tidak sesuai dengan peraturan yang ditetapkan pemerintah.
.
"Ini merupakan kesalahan yang disengaja. Kesengajaan ini untuk menunjukkan angka-angka yang lebih baik," jelas Aikawa dalam konferensi pers di Tokyo, Jepang.
.
Sebagai informasi, Mitsubishi telah menjual eK Wagon dan eK Space sebanyak 157 ribu unit. Sementara 468 unit Dayz dan Dayz Roox sudah diproduksi sebanyak 468 unit.
.
Atas peristiwa ini Mitsubishi menyampaikan permohonan maaf kepada konsumen dan seluruh pihak terkait. Mitsubishi juga menghentikan sementara produksi dan penjualan keempat mobil tersebut. Kompensasi terkait hal ini masih dalam pembahasan.
.
.

No comments