Jokowi Diklaim Mampu Bawa RI Keluar Zona Krisis

,

Baca Juga :


JAKARTA - Pengamat Ekonomi Purbaya Yudhi Sadewa menilai pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah mampu mengeluarkan Indonesia dari zona krisis. Apalagi saat ini dunia sedang mengalami pelemahan ekonomi.

Meskipun ‎pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di kisaran 4,7%, namun ini sudah merupakan bentuk survive di tengah perlambatan ekonomi global.

"Kalau kita lihat ekonomi setahun ini ekonomi melambat, baik atau jelek? Belum tentu jelek, karena ekonomi global lebih jelek. Orang-orang di dalam negeri kok ribut sih? Karena menurut orang Indonesia ekonomi kita jelek. Padahal negara lain bilang bagus," ungkapnya di Jakarta, Rabu (4/11/2015).

Menurut Yudhi, Indonesia telah mampu bertahan dari perlambatan ekonomi global yang menerpa semua negara, termasuk China. Bahkan, kini ekonomi Indonesia tengah membaik dan meninggalkan zona merah krisis.

"Titik terburuknya sudah hampir lewat. Ekonomi itu naik turun, titik terendahnya sudah lewat sekarang saatnya beli saham gede-gedean," tegasnya.

Perbaikan ekonomi ini juga didukung dengan membaiknya kinerja menteri dalam Kabinet Kerja. Sebab beberapa kementerian melakukan debirokrasi dan deregulasi sebagai bentuk kerja mereka.

"Ada perubahan signifikan berapa bulan terakhir, Juni -Juli menterinya bilang semuanya bagus-bagus. Sekarang mereka sudah bangun dan buat kebijakan berjilid-jilid," pungkasnya.


No comments