HTC 10 yang diperkenalkan beberapa waktu lalu kini tampil kian cantik dengan balutan warna baru, yakni Camilia Red. Varian HTC 10 Camilia Red ini tampak cantik dengan warna merah yang cukup mencolok tanpa mengurangi kesan elegan dan minimalis.
.
Namun, varian warna Camilia Red ini dipasarkan secara eksklusif untuk Jepang melalui operator KDDI.
.
Seperti yang kita ketahui, HTC 10 ini hadir dalam beberapa varian warna yang dapat dipilih sesuai selera, yakni Carbon Grey, Glacier Silver, dan Topaz Gold.
.
Tak diketahui apakah nantinya varian Camilia Red ini akan dirilis ke luar Jepang atau tidak, seperti yang dilansir dari GSM Arena (14/04/2016).
.
HTC 10 mengusung layar sentuh berukuran 5,2 inci dengan resolusi Quad HD 2560 x 1440 piksel yang menggunakan teknologi Super LCD5 yang menawarkan kerapatan hingga 564 piksel per inci, serta dilindungi Gorilla Glass 4.
.
HTC 10 menggunakan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow dengan antarmuka HTC Sense UI.
.
Sisi kamera, HTC 10 ini mengandalkan kamera berkekuatan 12 megapiksel dengan sensor BSI 1/2.3 inci dengan ukuran piksel 1.55 um yang didukung oleh aperture f/1.8, fitur laser-autofokus, OIS (Optical Image Stabilization), dan dilengkapi oleh fitur dual-tone LED flash , serta phase-detection autofokus.
.
Kamera depan HTC 10 cukup mumpuni dengan berkekuatan 5 megapiksel autofokus aperture f/1.8 dengan sensor BSI dengan ukuran piksel 1,34um piksel dilengkapi OIS untuk keperluan foto selfie dan video chat.
.
Ponsel ini mengusung baterai berkapasitas 3000mAh untuk mencukupi kebutuhan dayanya.
.
Performa yang ditawarkan oleh HTC 10 cukup gahar di kelasnya dengan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 820 yang mengusung prosesor quad-core Kyro 64-bit yang terdiri dari dual-core dengan kecepatan 1,8GHz dan dual-core 1,6GHz, serta didukung oleh RAM 4GB, serta didukung pengolah grafis dari Adreno 530 yang powerful.
(Sumber : Sidomi)
.
No comments
Post a Comment