Inilah Alasan Ilmiah Menggaruk Kepala Saat Berpikir

,

Baca Juga :


JAKARTA – Saat berpikir keras, seseorang mungkin tidak sadar menggaruk kepalanya.
.
Selain gesture otomatis, rupanya masih ada alasan ilmiah yang menjelaskan hal tersebut.
.
Psikolog mengatakan bahwa gerakan menyentuh kepala merupakan upaya untuk menghibur diri pada saat stres. Ini seperti memberikan diri tepukan meyakinkan.
.
Menggaruk kepala menjadi cara untuk melepaskan stres karena tidak mengetahui sesuatu. Garukan itu diarahkan ke kepala karena itulah sumber penderitaan seseorang ketika tidak mengetahui sesuatu.
.
Neuropsychologis mungkin mengatakan bahwa menggaruk kepala adalah orang-orang yang belajar baik dengan sentuhan atau gerakan. Setiap orang memiliki modus belajar yang dominan, misalnya melalui visual, auditori, atau sensorik.
.
Seseorang yang belajar dengan baik melalui visual atau penglihatan mungkin mengarahkan pandangan mereka ke langit sambil merenung, sementara orang aural mungkin menarik-narik telinga. Demikian seperti dilansir dari Quora , Sabtu (16/4/2016).